Perbedaan dan Contoh Kalimat Another, Other(s), The Other(s)
Contoh Kalimat Another, Other(s), The Other(s)
Perbedaan dan Contoh Kalimat Another, Other(s), The Other(s) - Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai penggunaan dan perbedaan antara other disertai dengan contoh kalimat dengan artinya, serta beberapa contoh soal dan pembahasannya.
![]() |
Perbedaan dan Contoh Kalimat Another, Other(s), The Other(s) |
Mengenal Other(s)
Biasanya, dalam sebuah kalimat diperlukan penyingkatan atau kata pengganti tertentu yang merujuk pada kalimat sebelumnya. Hal tersebut diperuntukkan agar kalimat lebih efisien dan tidak berbelit-belit. Kalimat yang berbelit tentunya tidak enak didengar walaupun paham maksudnya. Maka dari itu dikenal lah istilah other.
Other dalam bahasa Inggris digunakan untuk menyatakan hal lain baik tunggal maupun jamak. Biasanya merujuk pada kata benda tertentu dalam suaatu kalimat. Tidak hanya itu penggunaan other ini juga mempengaruhi grammar suatu kalimat, dalam hal singular dan plural kalimat itu.
Penggunaan dan Perbedaan Other(s)
Other(s) adalah istilah dalam bahasa inggris yang dipakai untuk beberapa jenis lainnya. Terdapat 3 jenis yang semuanya memeiliki kegunaan dan ketentuan masing-masing dalam penggunaanya. Berikut ini merupakan pembagian jenis-jenis tersebut.
1. Another
- Digunakan hanya untuk benda tunggal
- Benda tidak spesifik, namun hanya perlu memilih satu saja.
- Dapat diikuti noun atau berdiri sendiri tanpa noun.
- Dapat diikuti pola bilangan noun.
2. Other(s)
- Digunakan hanya unutk benda jamak dan uncountable noun.
- Tidak spesifik atau tidak tau pasti banyak nounnya.
- Diikuti noun apabila menggunakan other tanpa s.
- Berdiri sendiri apabila menggunakan others.
3. The other(s)
- Dapat digunakan untuk benda tunggal maupun jamak
- Jika terdiri dari 2 benda diartika dengan "yang satunya lagi".
- Jika benda lebih dari 2 diartikan dengan "sisanya"
- Spesifik, jelas jumlah nounnya berapa.
- Jika benda yang tersisa satu bisa menggunakan the other saja atau the other diikuti benda tunggal.
- Jika benda yang tersisa lebih dari satu bisa menggunakan the others atau the other yang diikuti oleh benda jamak.
Contoh Kalimat Other(s) dengan Terjemahan
1. Another
- Give me another food !
- (Berikan kepadaku makanan yang lain).
- This book is mine. Use another book !
- (Buku ini milikku. Gunakan buku yang lain !)
- This door is broken. Please, use another !
- (Pintu ini rusak. Tolong, gunakan yang lain !)
- He gives me another three dollars.
- (Dia memberikanku 3 dolar lainnya.)
2. Other(s)
- My mother makes me other cakes.
- (Ibuku membuatkanku kue-kue lainnya)
- These chairs are broken. Take other chairs for us !
- (Kursi-kursi ini rusak. Ambil kursi-kursi lain untuk kita !)
- These pencils are good. Give others for them !
- (Pensil-pensil ini bagus. Berikan yang lain untuk mereka !)
- I made other people follow my daily routine.
- (Saya membuat orang-orang lain mengikuti rutinitas sehari-hariku)
3. The other(s)
- There are two tables. One of those tables is for me and the other table is for you.
- (Ada 2 meja. Satu adalah untukku dan yang satunya lagi untukmu)
- There are two books. One of them is new and the other is old.
- (Ada 2 buku. Satu adalah baru dan yang satunya lagi sudah lama)
- I buy three clothes. One of them is black and the other clothes are white.
- (Saya membeli 3 baju. Satu adalah hitam dan sisanya adalah putih)
- She gives me three film. One of them is romance and the others are action film.
- Dia memberikanku 3 film. Satu adalah tentang percintaan dan sisanya adalah film aksi)
Contoh Soal Other(s)
1. Ther are 10 famous actors. Five of them are handsome and ... are beautiful.
a. The other
b. The others
c. Another
d. Others
Pembahasan : Karena jumlahnya sudah jelas 10 dan yang dibutuhkan adalah sisanya yang tinggal 5 maka menggunakan the others atau the other actors.
2. Please, give me .... chance !
a. Another
b. Other
c. The others
d. Another other
Pembahasan : Chance berbentuk tunggal dan tudak spesifik maka menggunakan another.
3. She makes us ... drinks because we don't drink tea.
a. another
b. the other
c. other
d. the others
Pembahasan : Drinks berbentuk jamak dan tidak spesifik maka menggunakan other.
Sekian materi ini dapat disampaikan kepada para pembaca. Semoga bermanfaat dan membantu. Terima kasih !!!
Baca juga : contoh kalimat simple present tense